JIC (Jesus in My Campus) adalah Unit Kegiatan Rohani “Kristen” yang telah berdiri di Universitas Bunda Mulia sejak tahun 2008. Baik di kampus Ancol maupun kampus Serpong, keduanya aktif dan rutin mengadakan berbagai pelayanan ibadah, persekutuan, hingga hari raya Kekristenan secara meriah.
JIC dimaksudkan untuk menjadi organisasi pelayanan yang terus bertumbuh dan mampu menjadi wadah bagi insan-insan Kristiani untuk memperdalaman ima, memperteguh pelayanan, serta membangun hubungan baru yang sehat antar rekan seiman. Tidak hanya pelayanan, JIC juga merupakan organisasi yang bernaung di bawah Yayasan Pendidikan Bunda Mulia dan turut serta dalam mendukung berbagai kegiatan sosial dan positif dari UBM.
JIC rutin mengadakan ibadah mingguan pada setiap Jumat di jam ishoma (11.30 – 13.10). Ibadah mingguan JIC juga membuka kesempatan bagi mahasiswa yang rindu untuk melayani. Selain ibadah mingguan, Komsel juga menjadi wadah persekutuan yang rutin dijalankan setiap minggunya. Komsel bertujuan agar pengurus maupun jemaat bisa saling mengenal dengan baik dan saling mendukung melalui doa.
Setiap tahunnya, JIC mengadakan beberapa event besar diantaranya:
- Retreat, sebagai kegiatan pembinaan rohani dan pengembangan iman.
- Ibadah Raya Natal, sebagai wujud syukur mengakhiri tahun sekaligus memperingati kelahiran Kristus
- Seminar, mengambil topik-topik yang relate dengan kehidupan Kristiani sehari-hari
- Paskah, ibadah raya terakhir dalam satu periode pembelajaran dan memperingati kematian — kebangkitan Kristus.
Selain berbagai kegiatan dan ibadah hari raya, JIC menjadi ruang bagi banyak mahasiswa Kristen yang terjun dalam pelayanan kampus sekaligus berorganisasi dan membangun relasi. Mari bergabung bersama dan jadilah keluarga besar Jesus in My Campus!.
JIC… We Are Family!