Keep Exploring.
Pada hari Senin, 11 Desember 2023 Program Studi Manajemen mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat terhadap siswa/i SMA Citra Kasih, Jakarta Barat dengan topik “Set Up Your Business: Create a Good Business Plan”. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Program Studi Manajemen Universitas Bunda Mulia yang diselenggarakan secara onsite. Jumlah peserta yang hadir adalah 103 siswa.
Kegiatan ini disambut antusiasme dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan. Acara dimulai pukul 09.00-11.30. Selanjutnya kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dibawakan oleh narasumber, Ongky Alex Sander, SE., MM. sebagai dosen di Program Studi Manajemen UBM Kampus Serpong. Jason Hendry yang merupakan mahasiswa di Program Studi Manajemen juga turut serta membantu kegiatan ini. Materi yang disampaikan adalah mengenai bagaimana merencanakan suatu bisnis dengan berbagai aspek, salah satunya melalui sumber daya kunci yang dimiliki, aktivitas utama yang dimiliki, bagaimana membangun engagement dengan konsumen dan banyak aspek lainnya. Strategi promosi dan cara menghadapi pesaing juga tak lupa dibahas secara lebih mendalam. Kegiatan ini telah menyajikan materi yang sangat bermanfaat bagi seluruh peserta.
Setelah selesai dengan sesi pemaparan materi, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang ditanyakan kepada narasumber. Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat menambah pengetahuan dan wawasan secara praktis terkait strategi dalam membangun rencana bisnis yang baik demi mewujudkan usaha yang memiliki keunggulan bersaing.
Keep Exploring.
360 Virtual Tour
Berita UBM